Penyebab Kelelahan di Kapal (Bagian 3)
Oleh: Ir Sjaifuddin Thahir Msc
BATAM – Dalam artikel kali ini kembali dilanjutkan pembahasan tentang penyebab kelelahan di kapal.
Kelelahan adalah kondisi fisik manusia yang menurun. Kelelahan dapat disebabkan atau diperparah oleh suatu atau kombinasi.
Adapun penyebab lainnya kelelahan di kapal, yakni:
– Beban kerja yang berlebihan
1. Suatu pekerjaan harus dibagi rata kepada setiap awak kapal. Beban kerja yang berlebihan dapat menyebabkan kelelahan.
2. Bekerja secara konsisten dengan beban kerja yang berat dapat menyebabkan kelelahan.
3. Beban kerja dianggap berat ketika seseorang bekerja dengan jam kerja yang berlebihan atau melakukan tugas yang menuntut secara fisik dan mental.
4. Jam kerja yang berlebihan dan kelelahan dapat mengakibatkan efek negatif:
a. Meningkatnya tingkat kecelakaan dan kematian.
b. Peningkatan ketergantungan pada obat-obatan, tembakau atau alkohol.
c. Kualitas buruk dan pola tidur terganggu.
d. Frekuensi gangguan kardiovaskular, pernapasan, atau percernaan yang lebih
e. Peningkatan risiko infeksi.
f. Kehilangan selera makan. (*)